Langganan via email

Jangan mau ketinggalan update Inspiration, setiap kali ada postingan baru akan langsung dikirim ke email kamu

Enter your email address:

Selasa, 21 Oktober 2008

Honeypot menjebak Hacker

Madu Vs Cracker/Hacker

Madu itu maaaaanis sekali(semua juga taaaaaau), selain itu kandungan gizinya tinggi serta manfaatnya sangat banyak dalam bidang kesehatan bahkan jadi inspirasi dalam menumpas kejahatan di dunia Cyber, pelakunya tidak lain tidak bukan adalah cracker atau hacker atau attacker atau apalah istilahnya yang suka menyusup dan mengakses file-file yang tidak diizinkan,loh mang ada hubungannya?

Gak usah bingang-bingung, karena madu yang dimaksud disini juga bisa berarti prinsip alamiah pada Honeypot yaitu sistem dengan sebuah/beberapa ‘komputer’ yang digunakan untuk mengamankan network dari serangan para hacker. Dengan cara menempatkannya seolah sebagai komputer yang memiliki tingkat keamanan yang sangat rendah, tanpa firewall atau perlindungan IDS (Intrusion Detection System). Sistem honeypots lama biasanya hanya berupa sebuah sistem yang dihubungkan dengan jaringan produktif yang ada dengan tujuan untuk memikat penyerang, seperti halnya disuguhi madu penyerang pun tersenyum manis bisa masuk dengan mudahnya padahal administrator dengan tersenyum sinis mengatakan "catch you!" (Ilustrasi yang sadis,hehe). Ketika penyerang tidak menyadari bahwa ini adalah sebuah jebakan maka honeypot akan menjalankan tugasnya yaitu mencatat setiap percobaan akses yang dipastikan hal tersebut adalah kegiatan ilegal. Dari log(catatan) tersebut seorang administrator jaringan akan dapat menganalisis tools yang digunakan oleh penyerang, dan kemudian mengenali penyerang. Melalui analisa ini juga pada akhirnya bisa mengantisipasi serangan, menyiapkan pertahanan atau bahkan serangan balik.

Terdapat bebeapa kelemahan dari honeypots yang menyebabkan honeypots tidak dapat menggantikan mekanisme sistem keamanan yang lain. Honeypots hanya dipakai untuk bekerjasama dan melengkapi arsitektur sistem keamanan secara keseluruhan. Jika seorang penyerang menembus jaringan informasi dan menyerang beberapa sistem, honeypots tidak akan dapat melakukan pencatatan kecuali pada serangan yang dilakukan secara langsung. Jika seorang penyerang telah berhasil mengidentifikasi sistem yang telah terpasang honeypots, mereka akan menghindari sistem tersebut dan menerobos masuk ke dalam jaringan informasi suatu organisasi sementara honeypots tidak akan mendeteksi masuknya penyerang tersebut.

Kalau kamu berminat menjadikannya sebagai inspirasi tugas akhir bisa baca tulisan lebih lengkapnya disini.

15 comments:

JoVie 22 Oktober, 2008 04:06  
bilang...

luara biasa banget yah Honeypots, jadi pengen tahu kayak apa....*hehe*
==================
btw, Jovie suka madu tuh, tapi Jovie juga pengen jadi hacker..gimana dunks...
*kabur akh takut ditimpuk...yii haa...*

Anonim,  22 Oktober, 2008 11:53  
bilang...

Angginaa....
thompunya sebuah kejutan buat angina tuh ..
Penasaran? cek blog thom yak?? :)

Project 22 Oktober, 2008 17:17  
bilang...

@Jovie: justru itu jovie harus lebih hati-hati lagi dalam menjalankan misi hacker karena jovie bisa jadi lebih mudah terpikat dengan manisnya madu...
*eh jovie tanggung jawab dong...*

@thom: yah bikin penasaran aja nih thom, ok deh langsung cabut...

Anonim,  22 Oktober, 2008 17:38  
bilang...

eh kelupaan tukeran link yoo ?!
dah lama mo ngomong lupa lupa aja :)
dah thom pasang no linkny Gina

Anonim,  22 Oktober, 2008 17:52  
bilang...

Keren postingnya namun tentu saja cracker yang sudah canggih bisa mengantisipasi Honeypot ini

Toni Blog 22 Oktober, 2008 18:33  
bilang...

wah bahaya kalo sampe ilmu lebah ke pake sama hacker :D

Anonim,  22 Oktober, 2008 20:11  
bilang...

ckckckc.. jd pgn tau banyak nih. langsung meluncur ke TKP :)

Anonim,  22 Oktober, 2008 21:15  
bilang...

Wah, ini bicara mengenai teknologi tingkat tinggi
Blogger biasa kayak saya musti dikit mengerutkan dahi biar ngerti
Thanks atas tambahan ilmunya

Anonim,  23 Oktober, 2008 16:01  
bilang...

@thom: oke sipp, dah pasang thom juga tuh

@Abi Bakar: dah pengalaman juga nih kayaknya mas abi

@Tony: iya lebih bahaya lagi klo hacker berubah jadi lebahnya

@Panda: silahkan, topik ini menurutku juga sangat menarik

@Antony Harman: banyak juga gpp mas

Anonim,  01 November, 2008 00:27  
bilang...

Oh honey, I love you...hehehehe

Anonim,  01 November, 2008 08:12  
bilang...

Katakan Cinta bukan disini kang, di RCTI tuh... hehe juga...

Furkan 13 Mei, 2009 02:07  
bilang...

Wahhhhhh Baru Tau Saia Jadi Makin Cinta Nehhh I Lop Uh

wallpaper dinding 24 Januari, 2011 17:14  
bilang...

hahah nice, saya bs memerangi haker nee thanks om

lab bahasa 24 Januari, 2011 17:19  
bilang...

hmm manis nya enak tp sekalinya kena lengketnya ogah bgt ahhaha

gereywallpaper 08 Februari, 2015 10:56  
bilang...

Mantap mas........Boleh juga tuh......sukses ya.........

There are also Inspiration>>>

Posting Komentar

to all of u... my commentator...
sorry klu blom sempat balasin komennya satu2 ya...
ato blom sempat melakukan kunjungan spesial untuk menjalin hubungan diplomatis ke blog kamu, soalnya... Final Assignment Project sudah diujung tanduk...

  © Blogger template The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP